Mengenal Titanoboa, Ular Terbesar di Muka Bumi yang Punah Akibat Perubahan Iklim

Mengenal Titanoboa, Ular Terbesar di Muka Bumi yang Punah Akibat Perubahan Iklim

Gaya Hidup | okezone | Jum'at, 27 Oktober 2023 - 13:00
share

BILA ada yang bertanya tentang ular terbesar di dunia, mungkin sebagian orang akan mengira Anaconda adalah jawabannya.

Namun hal itu rupanya keliru. Ya, ular terbesar di dunia tak lain adalah Titanoboa yang saking besarnya ia dapat dengan mudah menelan buaya tanpa harus bersusah payah.

Mengutip IFL Sciene , Titanoboa pernah hidup pada zaman Paleosen atau sekitar 66-56 juta tahun yang lalu. Ular raksasa ini mengisi ceruk yang ditinggalkan oleh kepunahan dinosaurus, menjadi predator puncak di hutan tropis Amerika Selatan.

Di Kolombia utara, di wilayah yang dikenal sebagai Cerrejn, salah satu \'bank\' fosil paling melimpah di dunia di dalam sebuah tambang mengungkap tulang-tulang ular spektakuler ini. Saking besarnya ular Titanoboa , ukurannya berkali-kali lipat dari ular modern saat ini.

Ular Titanoboa

(Foto: IG/@parcdesaintcyr)

Para peneliti memperkirakan Titanoboa memiliki panjang sekitar 12,8 hingga 14,3 meter dengan berat lebih dari satu ton. Ular raksasa ini hidup di kawasan hutan lebat dan rawa, kemungkinan besar meneror semua hewan lain di sekitarnya pada saat itu termasuk buaya.

Titanoboa juga disebut sebagai anggota keluarga Boidae. Mungkin merupakan spesies yang tidak berbisa dan tidak jauh berbeda dengan ular boa modern, hanya saja cara membunuhnya bukan meremukkan tubuh mangsa, melainkan mematok dengan rahangnya yang kuat.

Titanoboa adalah ular terbesar yang pernah hidup di atas bumi. Mengingat ukurannya yang begitu besar, para peneliti berpendapat bahwa daerah tropis memerlukan suhu rata-rata setidaknya 30-34C (86-93F) untuk mendukung metabolisme makhluk raksasa ini.

Topik Menarik