Punya Makna Filosofi, Ini Alasan Dapur Rumah Bali Terpisah dari Bangunan Utama

Punya Makna Filosofi, Ini Alasan Dapur Rumah Bali Terpisah dari Bangunan Utama

Gaya Hidup | BuddyKu | Sabtu, 29 Juli 2023 - 10:09
share

SEBELUM membangun rumah, biasanya tata letak ruang menjadi hal paling utama diperhatikan.

Sebagian orang mungkin akan menyelaraskan letak bangunan atau ruangan rumah mereka sesuai feng shui karena diyakini akan berpengaruh terhadap energi baik dan mengeluarkan energi buruk yang ada di dalam rumah.

Hal tersebut nampaknya juga berlaku bagi masyarakat Hindu Bali yang segala sesuatunya memiliki makna filosofi tersendiri, termasuk dalam hal membangun rumah. Lazimnya, orang Bali saat membangun rumah, dapurlah yang pertama kali dibangun.

Bangunan dapur sendiri dibuat terpisah dari bagian rumah lainnya seperti kamar ataupun ruangan lain yang saling menyatu dalam satu atap.

Mengutip akun Instagram @denpasar.viral , biasanya masyarakat Hindu Bali membangun dapur terpisah dengan bangunan utama rumah. Lantas mengapa kebanyakan rumah di Bali, posisi kamar dan dapur dibuat pisah?

Desa Penglipuran, Bali

(Foto: Instagram/@muan_ridhani)

Pertanyaan ini kemudian memantik beragam komentar dari warganet. Kebanyakan mereka berpendapat hal itu dikarenakan dapur dibuat untuk menetralisir hawa negatif bagi orang yang habis bepergian ke luar rumah.

Jadi, pemilik rumah atau tamu yang hendak memasuki rumah terlebih dahulu harus mampir dulu ke dapur untuk menetralisir hawa negatif tersebut.

Konsep Asta kosala kosali, penataan lahan bagi rumah atau tempat tinggal dan bangunan suci. Dapur di rumah Bali umunya berada di sebelah selatan karena berhubungan dengan api itu mengikuti konsep 9 mata angin kalo di bali disebutnya Nawa Sanga. Trus tempat ibadah/Mrajan adanya di sebelah timur (arah mata hari terbit ) yg berdekatan dengan sumur biasanya sebagai sumber mata air umunya letak sumur di utara," terang pemilik akun @gusadepar****a06.

Konsep asta kosala-kosali. Utara-selatan, timur-barat. Ibarat air di utara (atas), api di selatan (bawah), kemudian awal di timur-akhir di barat. Makanya sumur di utara- dapur di selatan, lalu Tempat berdoa di timur- pintu keluar di barat. Begitu kurang lebih, timpal @k****ini.

Supaya jika dapur kebakaran, auto rumah jauh lebih bisa tidak ikut terbakar, seloroh @i.b.r***.z.a.l

Menetralisir aura negatif ketika tiba di rumah, sebut @pap****ri_

Sekadar informasi, menurut kepercayaan masyarakat Hindu Bali, dapur dipisahkan karena dipercaya dapat mengusir aura negatif yang ada dalam tubuh setelah bepergian.

Infografis Wisata Alam di Tabanan

Itulah alasan mengapa posisi dapur biasanya ada di depan terpisah dengan kamar, di mana kamar merupakan tempat peristirahatan yang harus terhindar dari berbagai aura negatif.

Posisi dapur bagi orang Bali biasanya berada di arah selatan, sesuai dengan arah Dewa Brahma sebagai dewa yang berstana di dapur.

Itulah mengapa dapur diposisikan sebagai tempat yang paling dekat dengan pintu masuk rumah. Sehingga penghuni rumah harus singgah dulu dapur proses \'penyucian\' sebelum memasuki kamar untuk beristirahat.

Topik Menarik