Resep Ayam Pop, Lezat dan Mudah Dibuat, Yuk Recook!
Gaya Hidup | herstory | Selasa, 18 Oktober 2022 - 17:15
Ayam pop biasanya sering di temukan di restoran Padang. Ayam yang dimasak dengan air kelapa dan bumbu rempah lainnya ini banyak digemari. Teksturnya lembut, rasanya gurih. Sajikan dengan sambal yang pedas makin menggugah selera.
Simak resep ayam pop selengkapnya di bawah ini dari Cookpad.com.
Ayam Pop
Bahan-bahan:
Bahan sambal:
Cara membuat:
- Kucuri ayam dengan jeruk nipis, aduk-aduk
- Panaskan air kelapa, masukkan sereh, daun salam, jahe dan bawang putih.
- Setelah mendidih masukkan gula, garam, merica & kaldu bubuk, aduk rata. Tes rasa.
- Apabila rasa sudah pas, masukkan potongan ayam. Masak hingga air menyusut & ayam matang.
- Ayam bisa dimakan langsung ataupun digoreng selewat terlebih dahulu.
- Sambal: Blender sampai halus cabe besar, cabe keriting, tomat & bawang merah dengan sedikit air.
- Panaskan minyak lalu tumis, beri garam, gula & kaldu bubuk, aduk rata, tes rasa. Masak sampai mengental.
- Ayam pop & sambal siap disajikan
Baca Juga:
BI NTT Promosi Kekayaan Kuliner, Melalui Lomba Hilirisasi Produk Pangan Lokal dan Live Cooking
Moms untuk mencari berbagai resep makanan, minuman atau menu MPASI di HerStory sudah banyak referensi untuk moms di rumah. Selamat mencoba ya moms!