Resep Nasi Ulam Khas Betawi, Menu Sarapan Lezat dan Gurih

Resep Nasi Ulam Khas Betawi, Menu Sarapan Lezat dan Gurih

Gaya Hidup | herstory | Senin, 19 September 2022 - 07:30
share

Selain nasi uduk, nasi ulam menjadi menu sarapan favorit sebagian orang. Rasanya yang gurih dengan aroma segar dari rempah yang digunakan membuat nasi ulam begitu diminati.

Pilihan lauk untuk nasi ulam pun beragam, ada semur, bihun, telur dadar, hingga tahu. Gimana, tertarik mencoba? Jika, iya berikut HerStory bagikan resep nasi ulam yang dikutip dari laman endeus.tv.

Bahan:

Cara Membuat

  1. Bumbu tabur: Gerus cabai, bawang merah, ketumbar, jintan, terasi dan serai hingga halus. Panaskan minyak dalam wajan, tumis bumbu gerus sampai harum dan matang. Tambahkan gula, garam dan kelapa sangrai, aduk hingga tercampur dan kelapa kering, angkat, sisihkan.
  2. Nasi gurih: Masukkan air, daun salam, daun pandan, lengkuas, serai dan garam dalam panci rice cooker, aduk rata. Tambahkan beras, aduk rata. Masak hingga nasi matang.
  3. Campurkan bumbu tabur ke dalam nasi panas, aduk rata.
  4. Penyajian: Taruh nasi di atas piring saji. Sajikan bersama kering tempe, telur dadar iris, taoge pendek dan mentimun iris.

Selamat mencoba, Moms!

Topik Menarik