Nasi Goreng Mawut, Menu Sarapan yang Unik dan Mantap, Begini lho Cara Membuatnya

Nasi Goreng Mawut, Menu Sarapan yang Unik dan Mantap, Begini lho Cara Membuatnya

Gaya Hidup | netralnews.com | Selasa, 23 Agustus 2022 - 07:01
share

JAKARTA, NETRALNEWS.COM - Nasi adalah makanan pokok masyarakat Indonesia yang dapat diolah menjadi berbagai macam makanan seperti nasi goreng.

Nasi goreng juga memiliki banyak varian, salah satunya nasi goreng mawut. Nasi goreng mawut ini sangat populer di Jawa sebagai sajian yang unik.

Hidangan ini memang berbeda dibanding nasi goreng biasanya karena adanya p erpaduan nasi, mie bahkan bihun dengan aneka sayuran. Namun jangan khawatir r asanya tidak jauh beda dengan nasi goreng biasa karena bumbu dasar yang digunakan sama.

Dijamin menu ini bakal bikin sarapan kenyang mantap. Penasaran yuk simak bahan dan cara membuatnya seperti yangbdikutip dari Baca Resep.Dulu.

Bahan-bahan

- 2 piring nasi putih

- 2 lembar kol, iris halus

- 100 gram mie basah

- 1 batang daun bawang, iris

- 2 piring nasi putih

- 3 sdm kecap manis

- 2 batang seledri, iris halus

- 2 sdm minyak goreng

- sdt kaldu bubuk instan

- Bumbu yang dihaluskan:

- 3 buah cabai merah

- 5 butir bawang merah

- 3 siung bawang putih

- 1 sdt terasi matang

- 2 sdt garam

Pelengkap:

- Ayam goreng, bawang goreng, telur mata sapi, acar mentimun, dan kerupuk

Cara membuat

1. Panaskan minyak, tumis bumbu yang dihaluskan hingga harus. Masukan kol, daun bawang, seledri, nasi putih, dan mie, aduk rata.

2. Masukan kaldu bubuk rasa ayam dan kecap manis, aduk rata. Masak hingga bumbu merata, matang, angkat.

3. Sajikan hangat, lengkapi dengan ayam goreng, telur mata sapi, kerupuk, dan acar mentimun.

Simple kan membuatnya, menu ini wajib menjadi menu sarapan Anda jika Anda hendak beraktivitas penuh seharian. Dijamin stamina Anda akan fit hingga siang hari karena perut sudah diisi dengan sarapan yang mengenyangkan juga bernutrisi.

Topik Menarik