Sapi Kurban di Yogyakarta Berontak, Masuk Lubang 2 Meter

Sapi Kurban di Yogyakarta Berontak, Masuk Lubang 2 Meter

Gaya Hidup | genpi.co | Rabu, 13 Juli 2022 - 02:00
share

GenPI.co Jogja - Seekor sapi yang hendak disembelih saat momen IdulAdha tercebur ke dalam sebuah lubang sedalam 2 meter di sebuah kawasan masjid yang ada di Pakuningratan, Kota Yogyakarta.

Pasukan dari Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Kota Yogyakarta sebanyak satu regu turun tangan terhadap peristiwa yang terjadi Minggu (10/7) lalu.

Dalam peristiwa itu, takmir dari Masjid Noor Pakuningratan mendatangi Pos Damkarmat yang ada di Jalan Kyai Mojo untuk meminta bantuan mengevakuasi sapi.

Dikutip dari laman resmi Damkarmat Kota Yogyakarta, sapi yang hendak disembelih itu memberontak ketika dibawa ke tempat khusus penyembelihan.

Karena tenaga sapi terlalu besar, warga tak kuat memegang dan mengarahkan sapi.

Hewan kurban itu kmeudian bergerak tak terkendali dan tercebur ke sebuah lubang yang digunakan untuk mengalirkan darah dari sembelihan.

Sebanyak satu regu dari Damkarmat Kota Yogyakarta diterjunkan dalam upaya evakuasi sapi yang tercebur di lubang itu.

Petugas memakai bantuan alat derek yang biasa difungsikan menderek mobil untuk mengevakuasi sapi.

Petugas berhasil melakukan evakuasi dengan membutuhkan waktu sekitar 1,5 jam. Usai diangkat dari lubang, hewan itu kemudian disembelih untuk kurban.

Warga tak perlu ragu menghubungi Damkarmat Yogyakarta jika menemui bahaya kedaruratan, ucapnya. (*)

Heboh..! Coba simak video ini:

Topik Menarik