Bibit Perceraian Sule Sebelum Podcast, Putri Delina dan Nathalie Holscher Tak Ada Masalah

Bibit Perceraian Sule Sebelum Podcast, Putri Delina dan Nathalie Holscher Tak Ada Masalah

Gaya Hidup | BuddyKu | Sabtu, 9 Juli 2022 - 14:38
share

Aktor lawas Dicky Candra mengaku heran Putri Delina menjadi kambing hitam atas gugatan cerai yang dilayangkan Nathalie Holscher pada Sule . Menurut Dicky, bibitperceraian sudah muncul sebelum persoalan Putri Delina dan Nathalie Holscher mengemuka.

Putri Delina disebut menjadi penyebab perceraikan orang tuanya, setelah ia menceritakan hubungannya dengan Nathalie Holscher di Podcast Maia Estianty. Netizen pun semakin menyudutkan Putri Delina, karena dianggap tidak menghargai ibu sambungnya.

Saya kaget, tiba-tiba seolah-olah penyebabnya Putri Delina. Itu yang saya bingung, kata Dicky Chandra dikutip dari Kanal YouTube Seleb Oncam News, Sabtu (9/7/2022).

Sahabat Sule ini pun mengatakan, ada persoalan yang terjadi antara Sule dengan Nathalie Holscher yang menyebabkan gugatan cerai dilayangkan. Namun persoalan tersebut sudah muncul sebelum Putri Delina diwawancarai oleh Maia Estianty.

Dicky Candra enggan mengungkap persoalan yang menjadi alasan Nathalie Holscher melayangkan gugatan cerai . Dia hanya memastikan masalahnya bukan antara Putri Delina dan Nathalie Holscher.

Kisi-kisinya (masalah) sudah terjadi jauh sebelum podcast Putri, karena kalau masalah Putri dan Nathalie udah gak ada apa-apa sebetulnya, kata Dicky Candra.

Makanya saya bingung, kelihatannya kok kayak masih panas ini Putri ama Nathalie, ujarnya menambahkan.

Artikel Menarik Lainnya:

Topik Menarik