Indahnya Danau Nyadeng, Surga Tersembunyi di Tengah Hutan Karst
GenPI.co Kaltim - Destinasi wisata Danau Nyadeng bisa disebut surga tersembunyi di Kabupaten Berau. Lokasi danau dengan air jernih ini berada di tengah hutan desa atau kampung Merabu yang berada di kaki gunung karst.
Untuk menuju lokasi ini, kamu bisa menyewa perahu kayu bermesin yang biasa disebut warga setempat ketinting melalui Sungai Lesan.
Perahu ini akan mengantar kamu dari Kampung Merabu menuju Danau Nyadeng yang dikenal berair jernih dan sangat dingin.
Dari kampung Merabu ke Danau Nyadeng ditempuh dalam waktu sekitar 30 menit, sepanjang perjalanan disuguhi pemandangan alam berupa kawasan hutan yang masih lebat di sisi kiri dan kanan sungai.
Selain menikmati indahnya hutan yang asri, sesekali juga bisa menyaksikan kumpulan satwa liar bermain di antara rimbunan pohon yang berdiri gagah di sepanjang tepian sungai.
Selain itu, pengunjung juga disuguhi indahnya burung Enggang serta burung Elang di balik pepohonan, sehingga 30 menitperjalanan tak akan terasa lama.
Sekitar 30 menit menyusuri sungai, maka akan tiba ditepi sungai dan tampak di daratan tertulis papan nama Selamat Datang di Danau Nyadeng.
Namun, ternyata itu baru sampai di papan namanya saja, karena untuk sampai ke Danau Nyadeng,kamuharus berjalan sekitar 20 menit lagi menyusuri kawasan hutan yang masih cukup asri.
Sepanjang perjalanan, terdapat aliran sungai yang airnya sangat jernih, selain itu nampak jelas kawasan hutan tersebut adalah hutan karst.
Hal itu terlihat dari bebatuan kapur di kiri dan kanan jalan, bahkan nampak terlihat gunung karst menjulang tinggi di balik pepohonan hutan.
Setelah menempuh perjalanan sekitar 1,2 kilometer,kamu akan sampai dilokasi Danau Nyadeng.
Airnyabegitu jernih, membuat kumpulan ikan di bawah permukaan danau terlihat jelas, salah satunya ikan sapan yang merupakan komoditas unggulan di kawasan itu. Bahkan nampak pula bebatuan di dasar danau.
Di areal Danau Nyadeng, kamu bisa mandi atau berenang di danau, menikmati atraksi ikan danau, berswa foto, menikmati pemandangan sekitar danau dengan pemandangan alamnya yang menawan.
Kemudian berfoto di rumah pohon atau di gazebo dan A frame, atau sekedar duduk duduk menikmati keindahan danau.
Kamu juga bisa melakukan pengamatan satwa dan berkemah.
Di sekitar danau nyadeng juga merupakan areal tumbuhnya bunga bangkai yang sewaktu-waktu bisa tumbuh.
Di danau ini juga ada fasilitas berupa toilet umum dan kamar ganti,rumah pohon, gazebo, landmark, tempat duduk sekitar danau, camping area, dermaga ke danau.
Kemudian treking kayu ke rumah pohon, dapur, alat camping (tenda, kompor,alat makan, lampu senter).
Danau Nyadengbiasanya digunakansebagai tempat bermalam bagi pengunjung yangmelanjutkan perjalanan untuk menikmati atraksi Negeridi Atas Awan di Puncak Ketepu (Gunung Karst) pada pagi hari.(pemprov kaltim)
Heboh..! Coba simak video ini: