Pagar Laut Misterius Dibongkar, TNI AL Gerakkan 600 Personel atas Perintah Prabowo
JAKARTA, iNEWSDEMAK.ID – Sebanyak 600 personel TNI Angkatan Laut (AL) bersama warga dan nelayan berhasil membongkar pagar laut misterius sepanjang 30,16 kilometer di wilayah perairan Tangerang, Banten, Sabtu (18/1/2025). Aksi tersebut dilakukan atas perintah Presiden RI, Prabowo Subianto.
Komandan Pangkalan Utama AL (Danlantamal) III Jakarta, Brigjen TNI (Mar) Harry Indarto, memimpin langsung pembongkaran ini.
"Kami hadir di sini atas perintah Presiden RI melalui Kepala Staf TNI AL untuk membuka akses, khususnya bagi para nelayan yang akan melaut," ujar Brigjen Harry di lokasi pembongkaran.
Proses Pembongkaran
Pembongkaran pagar laut misterius dilakukan menggunakan kapal-kapal kecil milik TNI AL. Kendala cuaca serta kedalaman laut membuat kapal-kapal besar seperti Tug Boat tidak dapat digunakan.
Petugas memanfaatkan tali tambang untuk menarik pagar bambu yang terpasang di laut. Kapal-kapal kecil menarik pagar tersebut hingga jebol, kemudian sisa pagar diangkut untuk dibersihkan.
"Kami menggunakan material yang ada untuk mempercepat pelaksanaan pembongkaran patok-patok atau pagar-pagar di laut," tambah Harry.
Proses pembongkaran dimulai sejak pukul 09.00 WIB dengan dukungan penuh dari warga dan nelayan setempat. Mereka membantu menarik pagar laut yang telah lama menjadi penghalang aktivitas melaut.
Dukungan dari Warga dan Nelayan
Warga dan nelayan di sekitar lokasi menyambut baik aksi pembongkaran tersebut. Menurut mereka, keberadaan pagar laut misterius itu telah menghambat akses nelayan untuk mencari ikan di laut.
Pembongkaran ini diharapkan dapat memulihkan jalur pelayaran nelayan dan meningkatkan perekonomian masyarakat setempat.