SMTOWN LIVE Umumkan Tur Dunia 2025, Kunjungi Indonesia Lagi?
JAKARTA - SM Entertainment resmi mengumumkan jadwal konser gabungan ikoniknya, ' SMTOWN LIVE ' untuk 2025, yang akan menampilkan para artisnya bertemu para penggemar di seluruh dunia.
Tur ' SMTOWN LIVE ' akan dimulai pada 11-12 Januari KST di Seoul di Gocheok Sky Dome, diikuti oleh pertunjukan di Mexico City pada 9 Mei, Los Angeles pada 11 Mei dan Tokyo pada 9-10 Agustus. Namun, untuk tempat tambahan dalam tur nanti, akan diumumkan kemudian. Namun, nama Indonesia tidak masuk list.
Ada pun penampil untuk konser di Seoul nanti, termasuk jajaran artis legendaris SM: Kangta H.O.T., Super Junior, Taeyeon dan Hyoyeon Girls' Generation, Red Velvet, NCT 127 dan RIIZE. Ada juga artis-artis terbaru SM dan artis virtual Naevis.
Konser 'SMTOWN LIVE' akan menampilkan SMTR25, grup yang beranggotakan 25 trainee, dan SM Jazz Trio. Beberapa mantan artis SM juga diharapkan akan bergabung, dengan rincian yang akan diungkapkan kemudian.
Tur ini akan semakin membuktikan pengaruh global SM Entertainment. Antisipasi dari fandom kami, Pink Blood, sudah sangat besar, kata perwakilan SM.
Sejak tur perdananya pada 2008, SMTOWN LIVE telah mengunjungi kota-kota besar di seluruh dunia, termasuk Seoul, New York, Los Angeles, Paris, Dubai, Santiago, Tokyo, Beijing, Shanghai dan Singapura.
SMTOWN Jakarta 2023
SMTOWN Jakarta yang digelar pada 23 September 2023 berlangsung sukses. Konser ini kembali diadakan di Jakarta setelah 11 tahun dari acara terakhir SMTOWN Jakarta pada 2012.
Banyak keseruan yang terjadi pada SMTOWN Jakarta yang berlangsung selama empat jam, di mana para Idol Kpop tampil silih berganti membawakan total 41 lagu dari TVXQ!, SUPER JUNIOR, Red Velvet, NCT 127, NCT DREAM, WayV, aespa hingga RIIZE.
Hasilnya, tak hanya penonton yang merasa terkesan oleh penampilan para idola, boy group TVXQ! juga kesan dengan penonton yang dinilainya begitu luar biasa.
Kami sangat menunggu-nunggu untuk bertemu dengan penggemar kami di Indonesia setelah sekian lama melalui penampilan ini. SMTOWN seperti festival pertengahan musim panas di Jakarta, ujar personel TVXQ!