Dua Alat Berat Dikerahkan untuk Evakuasi Paus Berukuran Besar di Pantai Selatan Jember

Dua Alat Berat Dikerahkan untuk Evakuasi Paus Berukuran Besar di Pantai Selatan Jember

Berita Utama | jember.inews.id | Rabu, 4 Desember 2024 - 16:30
share

JEMBER,iNewsJember.id-Warga Desa Kepanjen, Kecamatan Gumukmas Jember dikejutkan dengan penemuan ikan paus jumbo terdampar di bibir pantai. Mamalia laut berukuran 20 meter dan berat 80 ton itu ditemukan dalam kondisi mati. 

Kronologi penemuan mamalia tersebut, berawal dari laporan seorang nelayan yang melihat ikan paus terdampar Selasa (3/12/2024) sejak pukul 10:00 ditengah perairan Pantai Selatan Jember. 

"Oleh mereka kemudian dilaporkan kepada warga dan Perengkat Desa," Jelas Kaur Bin Ops Satpolair Polres Jember Aiptu Agus Riyanto, usai mengevakuasi bangkai paus tersebut. Rabu (4/12/24).

Untuk mengevakuasi bangkai paus itu petugas  menggunakan alat berat. "Sekarang telah kami kuburkan jasadnya bersama dinas terkait," ujarnya.

Ia mengaku kejadian serupa sering terjadi, bahkan hampir setiap tahun terdapat paus dan hiu terdampar di Pantai Nyamplong Kobong, Desa Kepanjen, Gumukmas. "Memang disini kayak sudah jadi langganan ikan besar terdampar dan mati," tandasnya.

Sementara menurut Kepala Desa Kepanjen Sukamid mengatakan, terdamparnya ikan paus itu sejak sore, sehingga pihaknya bersama petugas harus menunggu semalaman untuk memastikan bangkai paus itu tidak terbawa arus.

"Karena sudah sore akhirnya baru dilakukan evakuasi pada Rabu hari ini," ujarnya.

Menurut dia, saat dilakukan evakuasi petugas sedikit mengalami kendala sebab ikan cukup besar, sementara alat berat yang digunakan terlalu kecil, untuk mensiasasti tersebut akhirnya petugas menggunakan dua lata berat. "Sempat kesusahan karena ikan cukup besar, dan akhirnya menurunkan dua alat berat," tandasnya.

Topik Menarik