Prabowo Gelontorkan Rp17,15 Triliun untuk Renovasi 10.440 Sekolah
JAKARTA, iNews.id - Presiden RI Prabowo Subianto akan mengalokasikan Rp17,15 triliun untuk merenovasi 10.440 sekolah. Rencananya, renovasi ini akan dimulai pada 2025 mendatang.
Menurut Prabowo, hal ini dilakukan untuk meningkatkan layanan pendidikan dan merata.
"Untuk meningkatkan layanan pendidikan yang lebih bermutu dan merata untuk tahun 2025 Pemerintah telah mengalokasikan dana senilai Rp17,15 triliun untuk melakukan rehabilitasi perbaikan dan renovasi 10.440 sekolah negeri dan swasta," ujar Prabowo do puncak peringatan Hari Guru Nasional 2024 di Velodrome Rawamangun, Jakarta Timur, Kamis (28/11/2024).
Eks Menteri Pertahanan ini menjelaskan bahwa dana renovasi ini akan ditransfer langsung ke sekolah-sekolah yang membutuhkan. Diharapkan, dana tersebut bisa diswakelola sehingga lebih bermanfaat.
"Dan dana ini akan dikirim langsung ke sekolah-sekolah cash transfer," tuturnya.