Persija Jakarta Kalah 1-2 Usai Sempat Unggul Lawan Persebaya Surabaya, Carlos Pena Enggan Salahkan Pemain

Persija Jakarta Kalah 1-2 Usai Sempat Unggul Lawan Persebaya Surabaya, Carlos Pena Enggan Salahkan Pemain

Berita Utama | okezone | Sabtu, 23 November 2024 - 12:19
share

SURABAYA – Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena tidak mau menyalahkan pemain usai kalah dari Persebaya Surabaya dengan skor 1-2. Alhasil, mereka harus pulang ke Jakarta dengan tangan kosong.

Duel Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta itu berlangsung pada pekan ke-11 Liga 1 2024-2025 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat 22 November sore WIB. Dalam laga itu, tim tamu unggul duluan.

 

Gustavo Almeida mampu mengonversi penalti di menit ke-43. Namun, tuan rumah bangkit dan mencetak dua gol lewat Flavio Silva (67’) dan Mohammed Rashid (72’).

 

Pena mengatakan hasil akhir memang tidak sesuai harapannya. Namun, ia tetap memberikan apresiasi untuk penampilan tim asuhannya sepanjang 90 menit permainan dalam laga itu.

"Yah, saya tidak bisa menyalahkan pemain saya," kata Pena usai laga, dikutip Sabtu (23/11/2024).

Pelatih asal Spanyol itu mengatakan timnya tidak akan berlarut dengan kekalahan itu. Ia pastikan Persija akan berbenah diri agar lebih baik dalam laga-laga ke depan dalam lanjutan Liga 1.

Topik Menarik