Pasar Gubug Terbakar Hebat
GROBOGAN, iNewsSemarang.id Pasar Gubug terbakar hebat, Selasa dini hari (5/11/2024) pukul 01.30 WIB. Detik-detik kebakaran pasar yang berlokasi di wilayah Krajan, Desa/Kecamatan Gubug, Kabupaten Grobogan itu terekam dalam video amatir warga.
Dalam video amatir yang beredar di media sosial memperlihatkan petugas pemadam kebakaran (Damkar) Gubug berupaya melakukan pemadaman si jago merah.
Dalam video berdurasi 32 detik lainnya memperlihatka kobaran api disertai kepulan asap hitam yang membumbung tinggi. "Pasar Gubug kobongan lur (Pasar Gubug kebakaran lur)," teriak seorang warga dalam video tersebut.
'Ya Allah gusti genine blalap blalap kae (Ya Allah apinya sangat membara itu)," ungkap seorang perempuan dalam video yang sama."Songko lantai nduwur iki ya Allah (Dari lantai atas ini ya Allah)," ujarnya.
Sementara, sejumlah warga berkerumun menyaksikan kebaran pasar. Beberapa pemilik kios panik berupaya menyelamatkan barang-barangnya.