Kapolres Tasikmalaya Kota Bersama Forkopimda Pantau Kesiapan Logistik KPU Jelang Pilkada 2024

Kapolres Tasikmalaya Kota Bersama Forkopimda Pantau Kesiapan Logistik KPU Jelang Pilkada 2024

Berita Utama | tasikmalaya.inews.id | Selasa, 8 Oktober 2024 - 15:55
share

TASIKMALAYA, iNewsTasikmalaya.id – Menjelang Pilkada Serentak 2024, jajaran Forkopimda Kota Tasikmalaya melakukan inspeksi ke gudang logistik KPU di Jalan A.H Nasution, Kecamatan Mangkubumi, pada Selasa (8/10/2024) pagi. 

Pengecekan ini dilakukan untuk memastikan kesiapan logistik dan pengamanan menjelang pemilihan.

Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP Joko Sulistiono, hadir bersama Pj Wali Kota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah, dan Dandim 0612 Tasikmalaya, Letkol Arm Yan Octa Rombenanta, dalam kegiatan tersebut. 

Turut mendampingi mereka adalah Ketua KPU Kota Tasikmalaya, Asep Rismawan, serta perwakilan Bawaslu Kota Tasikmalaya.

Kapolres AKBP Joko Sulistiono menjelaskan bahwa pengamanan di gudang logistik KPU telah ditingkatkan, dengan personel Polres dan Polsek setempat yang berjaga selama 24 jam penuh. 

"Personel kami sudah mulai melaksanakan pengamanan di gudang logistik KPU Kota Tasikmalaya secara bergantian selama 24 jam," ujarnya.

Kapolres juga memberikan saran agar pengamanan diperketat dengan pemasangan CCTV tambahan yang mengarah ke pintu masuk, serta penggunaan teknologi infra-merah untuk memantau siapa saja yang masuk ke dalam gudang. 

 

"Dengan adanya CCTV yang dilengkapi infra-red, kami bisa memantau aktivitas di sekitar gudang secara lebih jelas, termasuk siapa yang masuk dan barang apa yang dibawa," jelasnya. 

Selain itu, ia menekankan pentingnya mendata seluruh petugas yang berjaga di gudang agar dapat terdeteksi jika terjadi perubahan atau kendala.

Inspeksi ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Forkopimda Kota Tasikmalaya untuk memastikan kesiapan seluruh aspek terkait Pilkada Serentak 2024, termasuk logistik yang menjadi elemen penting dalam pelaksanaan pemilihan. 

"Kunjungan ini bertujuan untuk mengecek kesiapan logistik dan pengamanan agar pelaksanaan Pilkada berjalan dengan lancar dan aman," tegas AKBP Joko.

Dengan koordinasi yang baik antara KPU, Bawaslu, dan aparat keamanan, diharapkan Pilkada Serentak 2024 di Kota Tasikmalaya dapat berlangsung dengan sukses tanpa hambatan.

 

Topik Menarik