Hasil Timnas Vietnam vs Rusia di LPBank Cup 2024: Golden Star Warriors Babak Belur Dihajar 0-3!

Hasil Timnas Vietnam vs Rusia di LPBank Cup 2024: Golden Star Warriors Babak Belur Dihajar 0-3!

Berita Utama | okezone | Kamis, 5 September 2024 - 01:30
share

HANOI Tim Nasional (Timnas) Vietnam dibuat babak belur oleh Timnas Rusia di turnamen LPBank Cup 2024. Dalam laga uji coba tersebut, Vietnam tepatnya tumbang dengan skor 0-3, pada Kamis (5/9/2024) malam WIB.

Bermain di Stadion My Dinh, Hanoi, Vietnam, tim berjuluk Golden Star Warriors itu gagal memanfaatkan keuntungan sebagai tim tuan rumah. Mereka bahkan kesulitan melawan Rusia yang memang secara kualitas berada di atas negara Asia Tenggara.

Jalannya Pertandingan

Rusia menjadi salah satu dari tiga tim yang ikut serta dalam turnamen mini berjuluk LPBBank Cup 2024. Selain Rusia dan Vietnam yang berstatus tuan rumah, masih ada Thailand yang ikut serta.

Rusia yang terkena sanksi dan tak bisa ikut UEFA Nations League itu lantas mencoba kekuatan melawan dua wakil Asia Tenggara. Hasilnya satu tim, yakni Vietnam berhasil dibuat babak belur.

Rusia bahkan sudah unggul ketika laga sudah berjalan 24 menit. Gol pertama Rusia datang dari aksi Daler Kuzyayev.

Vietnam pun awalnya mampu bertahan dengan baik dan sukses menutup babak pertama dengan hanya tertinggal 0-1. Namun, petaka datang di babak kedua.

Topik Menarik