PDIP Umumkan Cagub Jakarta hingga Jabar Besok, Ada Nama Anies?

PDIP Umumkan Cagub Jakarta hingga Jabar Besok, Ada Nama Anies?

Berita Utama | inews | Selasa, 27 Agustus 2024 - 14:05
share

JAKARTA, iNews.id - Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) berencana kembali mengumumkan calon kepala daerah pada Rabu (28/8/2024) besok. Jakarta, Jawa Barat dan Jawa Tengah menjadi daerah yang nama calonnya bakal diumumkan.

"Kemungkinan besok akan ada pengumuman gelombang IV cakada/cawakada untuk 40 daerah terakhir termasuk provinsi Jawa Barat, Jawa Timur dan Jakarta," kata juru bicara PDIP, Chico Hakim saat dikonfirmasi, Selasa (27/8/2024).

Pendaftaran calon kepala daerah dibuka pada 27-29 Agustus 2024. Ada waktu tiga hari bagi partai-partai untuk mengumumkan nama calon.

Di Jakarta, ada pasangan Ridwan Kamil-Suswono dan Dharma Pongrekun-Kun Wardana yang mengumumkan maju di Pilgub Jakarta.

RK-Suswono didukung 12 partai, sementara Dharma-Kun maju lewat jalur independen.

Anies Baswedan sebelumnya digadang-gadang bakal maju sebagai calon gubernur Jakarta 2024. Anies dikabarkan bakal diusung PDIP.

Namun, nama Anies tak diumumkan dalam pengumuman di kantor DPP PDIP kemarin. Sementara itu, pendaftaran Pilgub Jakarta 2024 akan ditutup pada 29 Agustus 2024.

Topik Menarik