Daftar 5 Youtuber Terkaya di Indonesia, Ada RANS Entertainment

Daftar 5 Youtuber Terkaya di Indonesia, Ada RANS Entertainment

Berita Utama | BuddyKu | Kamis, 10 November 2022 - 18:19
share

Bisnis.com, JAKARTA - Youtube merupakan salah satu media sosial yang paling banyak diminati beberapa tahun belakangan ini. Ribuan orang bahkan saat ini berbondong-bondong ingin menjadi youtuber. Sebab, penghasilan seorang youtuber bisa mencapai ratusan juta hingga miliaran setiap tahunnya. Namun, apakah kamu tahu siapa youtuber terkaya di Indonesia?

Sederet youtuber terkaya di Indonesia ini berhasil meraup kekayaan hingga miliaran rupiah dari media sosial tersebut. Wajar saja jika banyak orang saat ini mendambakan profesi youtuber. Padahal sebelum ada youtube, banyak orang yang bercita-cita menjadi dokter atau polisi.

Sederet youtuber Indonesia yang berhasil masuk daftar Youtuber terkaya di Indonesia adalah Ria Ricis, Raffi Ahmad, Deddy Corbuzier dan masih banyak lagi. Mereka diketahui memiliki subscriber hingga jutaan. Selain itu, rata-rata video yang mereka buat berhasil mendapatkan jutaan penonton.

Berikut ini adalah beberapa daftar youtuber terkaya di Indonesia yang sudah dilansir dari berbagai sumber:

1. RANS Entertainment

Akun youtube milik artis ternama Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ini memang sudah memiliki banyak subscriber. Hingga saat ini, youtube RANS Entertainment sudah diikuti sebanyak 23,8 juta subscriber.

Sementara itu, penghasilan Raffi dan Nagita dari Youtube ini berdasarkan Socialblade US$307,1 ribu atau setara dengan Rp4,5 miliar. Namun, penghasilan dari akun youtube ini bukan satu-satunya sumber kekayaan Sultan Andara ini. Sebab, Raffi dan Nagita memang dikenal memiliki banyak bisnis yang berhasil membuatnya menjadi salah satu artis terkaya di Indonesia.

Baca Juga : Cara Menjadi Youtuber Pemula yang Sukses, Cuma Modal HP

2. Deddy Corbuzier

Deddy Corbuzier dikenal sebagai seorang publik figur yang mahir di banyak bidang. Sebelum fokus berkarir sebagai seorang youtuber, Deddy merupakan aktor, presenter dan sukses menjadi seorang mentalis professional. Setelah pensiun dari dunia sulap, Deddy aktif membuat akun youtube dan saat ini sukses dengan podcast nya Close The Door

Saat ini, akun youtube Deddy Corbuzier telah diikuti sebanyak 18,8 juta subscriber. Berdasarkan data dari socialblade, penghasilannya perbulan mencapai US$259,1 ribu atau setara dengan Rp3,4 miliar.

3. Naisa Alifia Yuriza (N.A.Y)

Salah satu youtuber cilik ini tercatat sebagai youtuber terkaya. Meskipun usianya masih terbilang muda, namun ia berhasil menjadi youtuber kaya dengan penghasilan yang fantastis. Akun youtubenya saat ini sudah diikuti oleh 17,6 juta subscriber. Penghasilan Naisa dari akun youtube nya mencapai US$167,7 ribu atau setara dengan Rp2,48 miliar per bulan.

Baca Juga : Fantastis! Deretan Youtuber Terkaya di Dunia, Siapa Saja?

4. Baim Paula

Akun youtube Baim paula sudah diikuti sebanyak 20,6 juta subscriber. Di akun ini, Baim sering membagikan konten seputar social experiment dan juga seputar kehidupan keluarga kecilnya. Melalui akun youtubenya ini, Baim berhasil meraup penghasilan hingga US$162,3 ribut atau setara dengan Rp2,4 miliar per bulannya.

5. The Onsu Family

Tidak hanya menjadi presenter dengan bayaran tertinggi, Ruben Onsu juga merambah ke platform digital Youtube. Ia membuat akun youtube The Onsu Family yang berisi tentang kehidupan sehari-hari keluarganya. Dari The Onsu Family yang sudah diikuti 8,89 juta subscriber ini, Ruben mampu mendapatkan pendapatan sekitar US$18,9 ribu atau setara dengan Rp1,76 miliar per bulannya.

Itulah beberapa youtuber terkaya di Indonesia berdasarkan besarnya penghasilan mereka berdasarkan data dari socialblade.

Topik Menarik