5 Rekomendasi Taman di Jakarta yang Instagramable, Bisa Piknik!
Siapa bilang Jakarta enggak punya taman karena dipenuhi gedung-gedung pencakar langit?
Justru, sekarang di Jakarta banyak banget taman terbuka hijau yang bisa dikunjungi secara gratis.
Selain tempatnya Instagramable , taman di Jakarta juga dilengkapi dengan fasilitas yang memadai.
Jadi, kamu bisa mengajak keluarga bahkan anak-anak untuk mengunjungi taman yang ada di Jakarta.
Taman di Jakarta yang Instagramable
Berikut ini INDOZONE bagikan rekomendasi taman di Jakarta yang bagus dan Instagramable , cocok untuk piknik.
1. Taman Literasi Martha Tiahahu
Buat kamu yang suka baca buku, Taman Literasi Martha Tiahahu cocok banget untuk kamu kunjungi.
Taman di Jakarta Selatan ini memiliki perpustakaan yang dilengkapi dengan meja, sofa, karpet, bean bag, Wi-Fi, dan colokan.
Kamu juga bisa mengajak si kecil bermain di wahana yang tersedia di area Plaza Anak.
2. Tebet Eco Park
Tebet Eco Park merupakan taman di Jakarta yang mengusung empat nilai yaitu ekologi, edukasi, interaksi, dan rekreasi.
Di sini, kamu bisa bermain di water playground , piknik di barbeque area , atau membawa hewan peliharaan ke area pet park .
Khusus untuk si kecil, kamu bisa mengajaknya bermain ke zona children playground yang banyak arena permainan.
3. Hutan Kota GBK
Kalau kamu mencari taman di Jakarta untuk piknik, Hutan Kota GBK bisa jadi pilihan yang tepat.
Kamu dapat menikmati duduk santai di hamparan rumput hijau sambil menikmati pemandangan gedung pencakar langit.
Kamu juga bisa olahraga di taman ini, karena tersedia jogging track yang dapat digunakan secara bebas.
4. Taman Sambas Asri
Aksi Gemilang Perhutani Banyuwangi, Pelaku Ilegal Logging Dibekuk Saat Pegang Barang Bukti
Salah satu taman di Jakarta yang Instagramable ini wajib banget kamu kunjungi, namanya Taman Sambas Asri.
Uniknya, di sini kamu akan menemukan gundukan rumput yang mirip seperti bukit Teletubbies.
Terdapat mainan untuk anak-anak dan arena futsal dan jogging track yang bisa kamu gunakan.
5. Taman Ismail Marzuki
Taman Ismail Marzuki sebenarnya bukan hanya sekadar taman, melainkan komplek pusat kesenian dan kebudayaan.
Ada banyak pameran seni rupa, pementasan teater, pertunjukan film, penampilan musik, hingga pembacaan puisi yang digelar di sini.
Kamu juga bisa berwisata astronomi dengan menyaksikan rasi-rasi bintang yang indah di Planetarium.
Jangan ketinggalan menyambangi Perpustakaan Jakarta berlantai empat yang aesthetic dan kekinian.
Itulah rekomendasi taman di Jakarta yang Instagramable , cocok untuk tempat wisata di akhir pekan. Mana nih taman yang mau kamu kunjungi?