Persib Prioritaskan Pemulihan Pemain Jelang Kontra Barito Putera

Persib Prioritaskan Pemulihan Pemain Jelang Kontra Barito Putera

Terkini | bandungraya.inews.id | Minggu, 15 Desember 2024 - 16:20
share

BANDUNG, iNewsBandungRaya.id - Persib Bandung kembali menggelar sesi latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Minggu (15/12/2024).

Latihan ini menjadi bagian dari persiapan tim untuk menghadapi pertandingan melawan Barito Putera di Stadion Sultan Agung, Bantul, DI Yogyakarta, pada Rabu (18/12/2024).

Pelatih Persib, Bojan Hodak, menyadari bahwa pemainnya masih merasakan kelelahan usai laga kontra Malut United yang berakhir dengan kemenangan 2-0 pada Jumat, 13 Desember lalu.

Oleh karena itu, pada sesi latihan pagi ini, ia memberikan menu latihan fokus pemulihan.

“Ini sudah hari kedua setelah pertandingan. Pemain masih merasa lelah, jadi kami hanya melakukan latihan pemulihan. Mereka yang tidak bermain sebagai starter mendapatkan sesi latihan tambahan,” ujar Bojan, dikutip dari laman resmi Persib, Minggu (15/12/2024).

 

Beberapa pemain seperti Dimas Drajad, Mateo Kocijan dan Febri Hariyadi terlihat berlatih terpisah di sisi lapangan.

Mengenai kondisi pemain, meskipun ada beberapa cedera, Hodak optimis timnya dapat tampil maksimal saat menghadapi Barito Putera.  

Terkait kondisi Dimas Drajad, Hodak menyebut peluang pemain tersebut untuk bermain cukup besar.

“Dimas tidak lagi mengalami pembengkakan di engkelnya, rasa sakitnya juga sudah berkurang signifikan. Ia hanya perlu meningkatkan kebugarannya,” ujarnya.

Sementara itu, kondisi Mateo masih membutuhkan waktu pemulihan lebih lama. Namun, Hodak memastikan bahwa semua pemain akan dalam kondisi optimal dan siap tampil untuk laga berikutnya.

“Secara keseluruhan, kondisi tim menunjukkan perkembangan positif. Semua pemain akan siap untuk pertandingan berikutnya. Kami memiliki optimisme besar untuk melawan Barito Putera,” tegasnya.

Topik Menarik