Sudah Pasti Raih Medali, Yulia Tomasoa Melaju ke Final Cabor Muaythai PON XXI
AMBON, iNewsAmbon.id - Atlet Muaythai Maluku Yulia Tomasoa memastikan tampil di final PON XXI Aceh Sumut usai mengalahkan Aprilia Nurul dari Bali di babak semifinal.
Kepastian Yulia Tomasoa melangkah ke babak final dipastikan setelah cabang olahraga muaythai merampungkan pertandingan babak semifinal di Bale Meuseuraya Aceh (BMA) Kota Banda Aceh, Senin (9/9/2024)..
Total 17 atlet memastikan satu tiket ke babak final dari sembilan nomor pertandingan.
Termasuk Yulia Tomasoa yang bertanding di nomor pertandingan elite kelas 54 Kg Putri
Di Final, Yulia Tomasoa akan berhadapan dengan wakil Sulawesi Utara Angelian Runtukahu yang menang atas wakil Jawa Timur Erfin Novitarini.
Provinsi Maluku menyertakan dua petarung pada cabang olahraga Muaythai PON XXI/2024.
Sayangnya, Moses Makarawe yang bertanding di kelas 48 kilogram putra kalah dari petarung Sulawesi Tengah, Hikham di babak perempatfinal.