Video+
Ngabuburit? Yuk, Nonton 3 Drama Korea Berikut Ini
Hallyu atau Korean wave sedang menjadi trending di kalangan masyarakat dunia termasuk Indonesia. Korean Wave sendiri adalah sebutan dari budaya populer Korea yang tersebar secara global. Korean Wave menjual budaya Korea Selatan modern yang dikemas melalui lagu, film, drama, dan juga berbagai macam jenis produk kecantikan.
Budaya Korea sangat digemari oleh masyarakat kalangan wanita, khususnya usia remaja. Salah satunya adalah drama korea yang paling banyak diminati oleh masyarakat dari semua kalangan umur.
Memasuki bulan puasa, banyak orang yang mencari aktivitas sambil menunggu waktu untuk buka puasa atau yang biasa kita sebut ngabuburit. Ngabuburit biasanya diisi dengan kegiatan mencari takjil, berkumpul dengan rekan-rekan, atau kegiatan positif lainnya. Namun, masih banyak yang enggan melakukan kegiatan yang menguras tenaga untuk ngabuburit.
Nah, nonton drama korea sangat cocok bagi para kaum rebahan yang malas menguras tenaganya.
Yuk, simak drama korea yang cocok untuk ditonton saat ngabuburit.
Reply 1988
Sesuai dengan judulnya, drama ini memiliki latar belakang pada tahun 1988. Drama ini menceritakan tentang lima orang sahabat yang telah berteman dan bertumbuh bersama sejak kecil di lingkungan yang sama. Kelima orang tersebut adalah DeokSun (Hyeri); JungHwan (Ryu JunYeol); SunWoo (Go KyungPyo); dan DongRyeong (Lee DongHwi) yang berperan sebagai pelajar SMA dan Choi Taek (Park BoGum) sebagai pemain baduk terkenal. Karena jalan ceritanya yang ringan, drama ini sangat cocok untuk ditonton saat ngabuburit.
Descendant of The Sun
Ini adalah salah satu drama romansa yang menceritakan kisah cinta dari seorang tentara khusus Korea Selatan yaitu Captain Yoo Shi-Jin (Song Joong-Ki) yang jatuh cinta kepada seorang dokter bedah cantik bernama Kang Mo-Yeon (Song Hye-Kyo). Mereka pun berkencan sampai hubungannya tak berjalan dengan baik karena masing-masing jadwal dari pekerjaan mereka yang tidak mendukung sampai pada akhirnya dipertemukan kembali di medan perang.
Drama ini sukses besar di Korea Selatan bahkan sampai ke Asia. Drama ini juga mendapatkan rating tinggi yang mempunyai rata-rata rating sebesar 28.58% di Korea Selatan pada setiap episode-nya.
Fight For My Way
Drama ini mengisahkan tentang sahabat yang saling berusaha untuk bertahan hidup dan meraih cita-cita mereka. Ko Dong-Man (Park Seo-Joon) yang merupakan mantan atlet taekwondo yang menjadi petarung seni bela diri campuran yang tidak terkenal. Sedangkan Choi Ae-Ra (Kim Ji-Won) merupakan seorang karyawan di Department Store pada bagian informasi yang bermimpi untuk menjadi seorang penyiar berita. Kisah persahabatan pun berubah menjadi kisah percintaan seiring berjalannya waktu.
Itulah drama korea yang sangat direkomendasikan untuk mengisi waktu saat ngabuburit. Ketiga drama tersebut dapat disaksikan langsung melalui RCTI+. Install sekarang, ya.